Pemasangan atau Penggunaan velg berlapis krom memang berkesan membuat tampilan mobil menjadi lebih mewah, kelihatan beda dan lebih keren. Akan tetapi memakai velg jenis ini membutuhkan perawatan yang benar, sebab jika tidak dirawat bukannya bikin tampilan mobil jadi keren tapi malah sebaliknya akan berkesan mobil yang “jorok”.
Nah untuk mempertahankan kemilau velg berlapis krom, perawatannya harus lebih ekstra, sebab noda aspal, bercak air yang dibersihkan dengan cara yang salah bisa akan membuat lapisan krom rusak, baret halus yang membuat permukaannya terlihat menjadi kusam.
Untuk itu !!… dari pada harus melapis ulang lapisan krom atau mengganti dengan velg yang baru, jika kita rajin merawat dapat menghemat pengeluaran anda bukan ?…untuk mencegah kekusaman pada Velg krom, dibawah ini ada beberapa cara perawatan yang simple untuk anda simak :
1. Bersihkan velg apabila terkena guyuran hujan ataupun melewati genangan air. bila melewati genangan air yang berawal dari luapan parit, tidak cukup hanya menggunakan air untuk membersihkan. Anda harus membersihkan dengan bahan yang mengandung sabun agar segala kotoran bisa larut oleh sabun. Kotoran yang terlalu lama menempel bisa mengakibatkan velg mobil anda menjadi tidak mulus lagi sekalipun sudah dibersihkan.
2. Apabila terlalu banyak kotoran, sebaiknya pelek disiram dulu dengan air bersih baru kemudian dikeringkan dengan lap bersih dan halus seperti lap micro fiber untuk menghindari baret halus.
3. Untuk membersihkan noda yang sulit dibersihkan, jangan menggunakan bensin atau sembarang pembersih serta jangan menggunakan sikat pada permukaan krom karena akan membuat goresan pada velg krom anda. Gunakan obat pembersih khusus untuk lapisan krom (chrome polish) yang berkualitas baik .
4. Untuk menghindari dampak buruk dari lingkungan disekitar yang dapat merusak lapisan krom velg, setelah velg dibersihkan dari kotoran gosokkan juga lapisan wax. Lapisan ini dapat juga memudahkan kita untuk membersihkan kotoran yang melekat pada permukaan velg. (suk.23)